Detail Berita

Temanggung Lakukan Ram Check; Pastikan Keamanan Angkutan Nataru

Tim gabungan dari unsur Dinas Kesehatan, Dishub, Jasa Raharja, Polres dan BNN di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah melakukan "ram check" atau inspeksi keselamatan bus untuk memastikan angkutan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Kamis (18/12/2025). Selain di garasi bus, pengecekan ini juga dilakukan di Terminal Induk Madureso, Temanggung.

"Pengecekan kendaraan meliputi kelengkapan surat kendaraan, lampu, ban, sikat kaca dan rem kendaraan ini wajib kita lakukan, untuk memastikan semua angkutan umum dalam kondisi baik, sehingga dapat melayani para wisatawan, maupun warga yang memanfaatkan model transportasi darat untuk berlibur Nataru," kata Kus Kurnianto, Penguji Kendaraan Dishub Temanggung.

Ia menambahkan, pengecekan ini juga sebagai upaya untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas yang disebabkan oleh kerusakan kendaraan.

"Dari kegiatan ini, kendaraan, maupun administrasi kendaraan dalam kondisi baik layak untuk jalan, STNK dan pajak berlaku, masa uji atau KIR masih hidup, sehingga untuk transportasi Nataru masih kondisi layak jalan," tuturnya.

Selain melakukan pengecekan kendaraan, sopir dan kru bus juga turut diperiksa kesehatannya, berupa pengecekan tensi darah dan tes urine untuk memastikan mereka tidak menggunakan narkoba. (Fir;Ekp)
@dishubtmg @dinkestemanggung

https://www.instagram.com/p/DSZpaE9k6Da/?img_index=4